
pasuruan.bnn.go.id, Pasuruan – Guna mewujudkan Generasi Milenial tanpa Narkoba BNNK Pasuruan memberikan sosialisasi pada kegiatan PKKMB ( Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru ) STIMIK YADIKA BANGIL, dalam kesempatan ini kami memberikan materi P4GN dimulai dari pengertian narkoba, jenis – jenis narkoba bahaya penggunaan, cara pencegahan serta ciri – ciri dari pengguna itu sendiri. Sebanyak 92 mahasiswa baru mengikuti kegiatan ospek tersebut yang bertempat di Aula Kampus STIMIK Yadika.
Kami berharap dengan terselenggaranya kegiatan ini para mahasiswa bisa mensosialisasikan apa saja dampak penggunaan narkoba dan apabila ada yg teridentifikasi menggunakan narkoba di sekitar mereka untuk segera melapor ke BNN agar bisa di rehabilitasi.
#BNNKPasuruan
#MilenialSehatLawanNarkoba
#Bersinar
HIDUP SEHAT TANPA NARKOBA DIMULAI DARI SAYA !!!